Sukoharjo – Lomba Senam Maumere dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK ke-45, Hari Ibu ke-89 serta dalam rangka Sosialisasi Gerakan Masyarakat (GERMAS) Kabupaten Sukoharjo dipusatkan di halaman Gedung Pusat Promosi Potensi Daerah (GPPD) Graha Wijaya, Minggu (17/12) pagi, berlangsung semarak. Lomba senam maumere ini dibuka langsung oleh Hj. Etik Suryani Wardoyo Wijaya selaku Ketua TP.PKK Kabupaten Sukoharjo.
Mengenakan beragam atribut dan seragam, sekitar empat ratus lima puluh orang peserta yang terbagi dalam delapan belas regu perwakilan berasal dari perwakilan tim 12 Kecamatan TP.PKK Kabupaten Sukoharjo, tim Dharma Wanita, tim PIKAD,tim Ikatan adyaksa Dharma Karini dan dari tim Persit Kartika Candra Kirana ini tampak bersemangat dalam mengikuti lomba senam maumere.
Ketua Panitia yang juga Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pemkab Sukoharjo Loeh Dyah Sintowati Agus Santosa menyampaikan, pihaknya sengaja menggelar lomba Senam Maumere bermaksud dan bertujuan untuk menjalin kekompakan, kebersamaan dan kekeluargaan antar organisasi wanita yang ada di Kabupaten Sukoharjo sehingga bisa terjalin hubungan yang harmonis dalam meneruskan program program Pemerintah, disamping itu juga untuk memperbaiki kesadaran kemauan dan kemampuan hidup sehat untuk setiap orang terwujud derajad kesehatan dan berperilaku sehat dalam rangka meningkatkan kualitas hidup," ungkapnya.
Dalam sambutan Ketua TP. PKK Sukoharjo Hj. Etik Suryani SE, pertama mengapresiasi kepada semua peserta dan sedianya lomba tersebut akan digelar pada 10 Desember lalu. Namun, karena disaat bersamaan ada acara Inbox, akhirnya lomba ditunda hingga 17 Desember. Menurutnya, saat ini dari waktu ke waktu PKK semakin eksis dan menjadi kebutuhan masyarakat dengan 10 program pokoknya, serta mampu menjangkau kegiatan menjadi corong Pemerintah sampai kelompok terkecil dari PKK yakni Dasma Wisma , melalui gerakan ini sejumlah prestasi mampu diraih mengharumkan nama Sukoharjo baik tingkat provinsi maupun nasional,"jelas Hj. Etik Suryani.
Hj. Etik Suryani Wardoyo berharap dan berpesan, perempuan harus bisa menempatkan diri dengan baik agar sukses dunia dan akhirat. Mampu mengantarkan anak-anak menjadi anak hebat dan berprestasi sebagai penerus bangsa serta Hj. Etik menghimbau untuk menerapkan 7 langkah untuk hidup sehat antara lain melakukan gerakan fisik minimal 5-10 menit, konsumsi buah sayur, tidak merokok dalam rumah, tidak mengkonsumsi minuman keras, rutin memeriksa kesehatan walau tidak sakit, membersihkan lingkungan dan menggunakan jamban,"pesan Hj.Etik Suryani Wardoyo sesaat sebelum membuka kegiatan senam maumere.
Dalam keputusan Tim Juri memutuskan Juara Favorit diraih Kecamatan Baki, Juara satu diraih Kecamatan Grogol, Juara II Kecamatan Mojolaban, Juara III tim Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Candra Kirana, Juara Harapan Satu Kecamatan gatak, Juara Harapan II Kecamatan nguter dan Juara Harapan tiga diraih Kecamatan Bendosari.
Demikian informasi yang disampaikan oleh Kabag Humas dan Protokol Setda Pemkab Sukoharjo Drs. Joko Nurhadiyanto EN,M.Hum. (Tj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar