Sebanyak 200 anak mengikuti Khitanan Massal di Pendopo Graha Satya Praja, Sabtu (23/12). Bupati Sukoharjo, H. Wardoyo Wijaya, SH, MH juga menghadiri dan meninjau kegiatan yang dilaksanakan oleh Baznas Sukoharjo.
Dalam sambutanya Bupati menyampaikan ucapkan terimakasih serta penghargaan setinggi-tingginya kepada BAZNAS Sukoharjo atas penyelenggaraan kegiatan ini. "Lima perkara yang termasuk kebersihan atau kesucian, yaitu salah satunya adalah khitan, Untuk itu sekali lagi saya sangat mengapresiasi kepada BAZNAS Sukoharjo atas penyelenggaraan kegiatan pada pagi hari ini, mudah mudahan kegiatan semacam ini dapat terus di jadikan agenda rutin tahunan dan terus di tingkat kan dalam pelayanannya," ungkapnya.
"Dan kepada seluruh Team Medis saya ucapkan Terimakasih dan selamat bekerja, semoga tugas bapak dan ibu sekalian dapat berjalan dengan lancar dan sukses serta senantiasa membawa kebarokahannya bagi kita semua," imbuhnya.
Dari 200 anak yang direncanakan akan di khitan, hanya 184 anak yang berhasil melaksanakan khitanan ini, karena ada beberapa alasan dan kendala. Acara yang dihadiri juga oleh Wakil Bupati, Ketua TP PKK, serta Forkopimda Sukoharjo, Ketua BAZNAS dan OPD se Kabupaten Sukoharjo ini juga memberikan paket berupa uang tunai, sarung, tas dan alat tulis, sedangkan petugas media sebanyak 20 orang dan anggaran yang di gunakan adalah dari kas BAZNAS Kabupaten Sukoharjo, demikian yang disampaikan Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Sukoharjo, Drs. Joko Nurhadiyanto EN, M.Hum. (ang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar