Sabtu, 16 September 2017

MAJELIS PEMBIMBING PRAMUKA SUKOHARJO TERIMA KURSUS SINGKAT


Penyelenggaraan Kursus Orientasi Singkat Majelis Pembimbing (KOS-MABI) Kwartir Cabang Sukoharjo tahun 2017 diselenggarakan selama dua hari  untuk menggugah semangat para pejabat, para pimpinan tinggi dan pimpinan Perangkat Daerah selaku Anggota Mabicab dan para Camat selaku Ketua Mabiran untuk memberikan dukungan secara penuh dan berkomitmen terhadap kegiatan dan kemajuan kepramukaan di Kwarcab Sukoharjo, maupun di Kwartir Ranting masing-masing.
"Dengan telah dicanangkannya Kabupaten Sukoharjo menjadi Kabupaten Pramuka, memerlukan adanya komitmen dan tekad bersama jajaran Pemerintah Daerah, Dinas instansiterkait, lembaga non pemerintah dan warga masyarakat Sukoharjo untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan Daerah dengan jiwa dan semangat Gerakan Pramuka," jelas Wakil Bupati H. Purwadi.,SE.,MM ketika membuka kegiatan KOS MABI tahun 2017 dan membacakan sambutan Bupati Sukoharjo selaku ketua Mabicab Sukoharjo, Sabtu (16/9). Wakil Bupati menandai pembukaan KOS-MABI tahun 2017 dengan menabuh gong.
Menurut Ketua Panitia Subari, S.Pd.,M.Pd melaporkan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang  Sukoharjo bekerjasama dengan Pusat Pendidikan dan Latihan Kepramukaan Cabang ( Pusdiklatcab) dan Pusdiklat Kwarda Jawa Tengah menggelar Kursus Orientasi Singkat bagi Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka (KOS-MABI) tahun 2017. Kegiatan berlangsung di Hotel Pondok Sari 2, Karanganyar dan diikuti 64 orang peserta yang terdiri atas anggota Majelis Pembimbing Cabang ( Mabicab) Sukoharjo dan Ketua Majelis Pembimbing Ranting se- kabupaten Sukoharjo. Adapun materi meliputi pembangunan karakter bangsa melalui gerakan pramuka, disampaikan Kapolres Sukoharjo, kebijakan Kwarcab Sukoharjo, Rencana Strategi Gerakan Pramuka oleh kak kartono dari Kwarda Jateng, Prinsip dasar Kepramukaan dan metode Kepramukaan dari Kwarda Jateng, UU No. 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka dari Kwarda Jateng, pengertian sifat fungsi pramuka oleh kak suhadi dan kegiatan outdoor game.
Bupati berharap para pimpinan akan terbuka wawasannya tentang gerakan pramuka dan akan lebih memahami fungsi dan tugasnya sebagai Majelis Pembimbing dalam organisasi Gerakan Pramuka, baik ditingkat Kwarcab maupun Kwartir masing-masing. Selain itu Wakil Bupati mengajak kepada seluruh peserta kursus untuk mengikuti dengan penuh tanggungjawab sambil bernostalgia masa masa muda dalam mengikuti kegiatan Kepramukaan.
Demikian yang disampaikan Kabag Humas dan Protokol Setda Pemkab Sukoharjo Drs. Joko Nurhadiyanto EN., M.Hum dalam releasenya.
(Tj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar