Bupati Sukoharjo H. Wardoyo Wijaya SH.,MH mengajak masyarakat Sukoharjo untuk dapat memaknai kata halal bi halal. Yakni menyelesaikan persoalan atau problem, mencairkan air yang keruh, dan melepaskan ikatan yang membelenggu. Demikian dikatakan H. Wardoyo Wijaya SH.,MH pada acara halal bi halal Idul Fitri 1438 H tingkat Kecamatan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukoharjo.
" Makna Halal bi Halal harus disadari betul yaitu untuk saling maaf memaafkan dan membuka pintu maaf, jadi tali silaturahmi harus selalu terjaga. Hari kemenangan ini harus menjadi instropeksi diri kita sendiri dari tahun kemarin yang kurang baik untuk tahun ini kita tingkatkan kebaikannya." Harap Bupati.
Pimpinan harus menjadi contoh dan teladan, dengan ini banyak mendapatkan banyak penghargaan di berbagai macam bidang.
Selain itu Bupati mengingatkan kepada Pemerintah Desa agar dana yang sudah turun ke desa agar dimanfaatkan dikelola dengan sebaik baiknya. (Tj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar