Minggu, 24 Juli 2016

Meriah, Sepeda Santai HARLAH ke-70 Kabupaten Sukoharjo

Dalam rangka memperingati Hari Lahir  ke- 70 Kabupaten Sukoharjo diadakan kegiatan sepeda sehat dengan mengambil tema sehat bersama rakyat pada hari minggu pagi (24/7) bertempat di Alun-alun Satya Negara. Kurang lebih 13 ribu orang mengikuti Sepeda Sehat ini. Pengibaran bendera start dilaksanakan Bupati Sukoharjo H. Wardoyo Wijaya SH,MH didampingi Forkopimda. Sepeda sehat ini terselenggara kerja sama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Sukoharjo dan Event Organiser Leburan serta para sponsor, adapun jarak tempuh sepeda santai  kurang lebih 15 kilometer dengan rute Alun-alun Satya Negara-simpanglima-pertigaan ngaglik- pertigaan sonorejo-pertigaan pasar cuplik-perempatan carikan kembali ke Alun-alun Satya Negara. Semua peserta sangat antusias mengikuti sepeda sehat hingga akhir acara karena panitia penyelenggara menyediakan hadiah satu buah mobil, 7 buah motor Suzuki nex serta  puluhan  hadiah menarik lainnya. Tujuan pelaksanaan ini sebagai sarana rekreasi dan olah raga bagi masyarakat. (Tj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar