Minggu, 19 Juni 2016

GUBERNUR TINJAU KORBAN BANJIR


 

Gubernur Jawa Tengah , H Ganjar Pranowo, SH, M.IP siang tadi, Minggu ( 19/6) pukul 12. 00 WIB melakukan peninjauan pengungsi korban banjir  di posko Kecamatan Grogol dengan di dampingi Bupati, H Wardoyo Wijaya SH, MH serta  Wakil Bupati Purwadi, SE, MM.Sebelumnya juga meninjau posko korban banjir di Desa Gadingan Kecamatan Mojolaban. Banjir ini akibat hujan deras  mulai Sabtu sore  (18/6) hingga tengah malam kemarin. "Air mulai menggenangi rumah warga pada pukul 03 dini hari tadi pagi ,"tutur salah seorang warga Tambak RW 02 Grogol. " Para korban ini punya adaptasi yang bagus meski tidak sehat, mereka tidak berlarut – larut dalam kesedihan, tapi mereka cepat merespon, golek encon dengan keluarganya (mencari pengungsian dengan keluarganya) itu merupakan daya tahan yang harus kita bangun. Tapi kita juga harus menyelesaikannya" tandas Ganjar Pranowo. Beliau juga berharap agar masyarakat ramah akan sungai, sadar hidup di pinggir sungai untuk selalu menjaga kebersihan sungai. Di sisi lain bupati memberikan penjelasan " Para pengungsi ini harus mendapat pelayanan yang baik , terlebih urusan perut harus kita utamakan karena mereka butuh kenyamanan". Menyinggung soal infrastruktur jalan yang rusak  akan segera diperbaiki setelah cuaca baik. Bupati juga berharap  "Para korban banjir untuk tidak meminta – minta di jalan, tapi agar datang ke posko siaga di sana fasilitas disediakan," tandasnya. Kepala BPBD, Suprapto menyampaikan data korban banjir di Grogol, Mojolaban dan Polokarto tadi sore kepada tim liputan Bagian Humas sebagai berikut jumlah kk 2875(dua ribu delapan ratus tujuh puluh lima),  kurang lebih ada 11.500 (sebelas ribu lima ratus) jiwa dengan rincian  : Kecamatan  Polokarto meliputi desa Mranggen 75kk, Ngombakan 275kk, Pranan 70kk, Wonorejo 50kk, Kecamatan Mojolaban : Laban300kk, Plumbon 75kk, Gadingan 250kk, Tegalmade 400kk, Palur 30kk. Kecamatan Grogol meliputi desa Kadokan 350 kk, Telukan 150kk, Grogol 250kk, Langenharjo 300kk, Madegondo 150kk, Kwarasan 150kk . Hadir pada kegiatan ini ketua TP PKK Hj Etty Wardoyo, Ibu Nurita Nurjayanto, Plt Dinsos, Muspika dan Kabag Humas. (dn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar